Tempat Kuliner Di Kota Palembang.
Hey sobat, tak lengkap jika ke Palembang Tak bawa oleh-oleh ciri khas makanan kota palembangnya. Nah sekarang aku ingin beri informasi tentang tempat kuliner yang ada di palembang lohh.. mari simak.
1. Tempat Wisata Kuliner Pempek Saga Di Palembang
Namanya agak aneh, seperti toko kartun saja. Pempek saga tidak di goreng atau dikukus seperti biasanya, tetapi dipanggang! Hmm.. penasaran? Yuk di coba sobat!.
2. Tempat Wisata Kuliner Pempek Candy Di Palembang
Sebenarnya ada banyak sekali tempat makan Pempek Palembang yang enak. Tapi berdasarkan ulasan dari berbagai sumber menyatakan bahwa Pempek Candy adalah salah satu yang terbaik.
Pempek candy adalah pempek asli dengan citaras Palembang. Cabang pempek candy sudah ada hampir di seluruh wilayah palembang. Dan untuk yang berada di luar kota Palembang jangan khawatir, karena pempek candy juga melayani pesanan via JNE.
Selain Pempek, ada juga martabak yang sangat enak dan sangat sayang sekali untuk dilewatkan jika anda berkunjung ke Palembang. Namanya Martabak HAR. Martabak HAR sudah berdiri sejak tanggal 7 juli 1947. Cara penyajian martabak ini adalah dengan diberikan kuah kari sebagai pelengkapnya. Martabak ini sangat melegendaris, tidak hanya di kota palembang melainkan di kota-kota lain. Cara membuatnya pun sederhana, tidak butuh irisan daging, hanya perlu telur ayam atau bebek. Penasaran dengan sensasi martabak yang legendaris ini.?
Nahh.. itu lah wisata kuliner yang cukup terkenal di kota palembang. Cobain yuk.
Created by: Tantri Mariska
Sumber: https://tempatwisataseru.com/tempat-wisata-di-palembang/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar